Selasa, 20 Maret 2012

Strategi Belajar di Perguruan Tinggi



Saya sangat bersyukur karena saya dapat menikmati dunia perguruan tinggi, kenapa? karena tidak semua orang dapat merasakan hal yang sama dengan saya. Kuliah di perguruan tinggi merupakan salah satu pengalaman hidup yang terpenting bagi saya. Namun amat disayangkan sekali pengalaman ini tidak selalu merupakan pengalaman yang menyenangkan, terkadang justru dapat berubah menjadi salah satu pengalaman tragis. Dengan strategi kuliah yang tepat, kuliah dapat di ubah dari kehidupan yang monoton, dan membosankan menjadi pengalaman hidup penuh tantangan yang paling manis dan berharga. Di samping membutuhkan dana yang tidak sedikit, saya juga menghadapi beragam masalah yang unik, berbeda-beda dari satu mahasiswa ke mahasiswa lainnya. Ini disebabkan karena latar belakang sosial-ekonomi yang berbeda, lingkungan belajar di kampus yang berbeda, interaksi yang berbeda, dan banyak faktor lain yang dapat mempengaruhi kualitas kuliah sebagai sebuah pengalaman hidup.
Masalah yang saya lihat dapat amat beragam. Saya mungkin menganggap “lulus tidak tepat waktu” sebagai masalah. Ada lagi yang saya pikirkan bahwa “lulus dengan IP pas-pasan” sebagai masalah, ataupun “Lulus, tapi tidak dapat pekerjaan terlalu lama” sebagai masalah. Semua persepsi masalah ini bila disadari, memerlukan strategi kuliah yang berbeda-beda. Menghadapi rangkaian masalah yang harus hadapi selama masa kuliah, tentu diperlukan semacam strategi kuliah, agar dalam keterbatasan waktu, dana, tingkat aspirasi, penyelesaian kuliah bukanlah peristiwa yang kebetulan, melainkan suatu keadaan yang sedikit banyak telah direncanakan. Di samping itu harus mempunyai strategi atau rencana untuk belajar di perguruan tinggi agar bisa mudah masuk dan harus tetap semangat untuk mencapai tujuan yang direncanakan sebelumnya.
Berikut ini adalah strategi belajar di perguruan tinggi :
  1. Pertama masuk kampus :
  • Kenali lingkungan sekitar anda
  • Cari teman yang tulus dan terima apa adanya
  • Cari teman yang bisa di ajak diskusi dan cocok dengan karakter kita
  1. Saat Masa Perkuliahan
  • Ikuti aturan dosen
  • Perhatikan apa yang di pelajari di kampus
  • Apabila tidak mengerti pelajaran, sebaiknya bertanya kepada dosen, jangan pada teman.
  • Apabila ada tugas lebih baik kerjakan sendiri, daripada menyontek, karena dengan mengerjakan tugas sendiri berarti kita dapat mengerti
  • Jangan telat ngumpulin tugas
  1. Saat Ujian
  • Buat catatan kecil tentang garis besar mata kuliah yang ikuti
  • Pelajari materi jauh-jauh hari sebelum ujian berlangsung
  • Bawa alat tulis sendiri
  • Kerjakan sendiri
     4. Hasil Ujian
  • Jika IP > 3.00 Bersyukurlah karena tidak mudah untuk mendapatkan IP 3.00, Jangan terlalu tinggi hati dengan mendapat IP 3.00, karena kalau tinggi hati pasti semester selanjutnya akan mendapatkan IP < 3.00. Kalau bisa pertahankan prestasi dengan IP > 3.00
  • Jika IP < 3.00 jangan pesimis, justru itu dijadikan cambuk sebagai semangat anda untuk meraih IP yang lebih baik pada semester selanjutnya.
  • Beri tahu orang tua IP yang sebenarnya berapa
    5. Saat Memasuki semester 6
  • Mulailah cari referensi untuk mencari bahan skripsi
  • Cari pengalaman kerja yang sesuai keahlian
  • Mulailah untuk mencoba membuat kerangka skripsi seperti apa



Tidak ada komentar: