Sabtu, 17 Maret 2012

BBM dan Tarif Listrik naik

Pemerintah akan meresmikan harga BBM yang baru pada bulan april mendatang, dampak naiknya BBM pun merambat kepada bahan pokok, tarif listrik, tarif angkot, dan lain-lain. Saya sebagai pengguna angkot,merasa agak cemas dan khawatir apabila BBM dinaikkan, kenapa? karena pasti tarif angkot pun akan bertambah juga, sementara rumah saya sangat jauh dari tempat saya kuliah, jadi mau tidak mau harus punya uang simpanan untuk menambah ongkos pulang-pergi. Belum lagi kalau ditambah uang makan, BBM naik Harga Bahan Pokokpun pasti ikut naik juga, apalagi ada berita bahwa warteg akan dikenakan tarif pajak, Haduh gimana ya, inilah nasib anak kuliah yang rumahnya jauh seperti saya kalau harga BBM naik, jadi kemungkinan besar saya tidak dapat menyisihkan uang saku karena uangnya sudah habis untuk pulang-pergi dan makan. Mau minta uang tambahan sama orang tua juga tidak enak karena bapak saya sudah pensiunan, jadi harus pikir ulang kembali untuk menata ulang anggaran keuangan saya. Kenaikan tarif listrik pun akan ikut naik juga dengan seiringnya kenaikan harga BBM. Hmm, Kalau berbicara soal kenaikan harga apapun pasti tidak akan ada habisnya, sebab masyarakat di negara kita termasuk mayarakat yang konsumtif, harusnya kita bersyukur dengan apa yang telah Tuhan Yang Maha Esa berikan kepada negara Indonesia karena di Indonesia banyak sumber daya yang dapat dimanfaatkan dan dapat dijadikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat yang tidak punya pekerjaan. Kalau saya boleh saran kepada pemerintah, sebaiknya apabila ingin menaikkan harga BBM maka pelayanan kepada masyarakat harus lebih baik lagi. Kembalikan rasa kepercayaan masyarakat kepada pemerintah agar negara kita menjadi negara yang maju dan tidak ada lagi masyarakat yang dibawah garis kemiskinan.

Tidak ada komentar: