Selasa, 20 September 2011

Tugas Pengantar Komputer & TI 1A

Pasti sudah banyak dari teman-teman yang tahu apa sih komputer itu, bagi kita komputer adalah sesuatu yang tidak asing lagi,tapi apakah kalian tahu siapa yang pertama kali menciptakan komputer? Biasanya kita sebagai pengguna komputer tidak banyak yang ingin tahu siapa sih yang menciptakan komputer itu dan bagaimana perkembangannya. Padahal ini adalah suatu ilmu pengetahuan yang dapat menambah wawasan kita loh..
Nah sekarang kita lihat yuk gimana sih sejarah komputer dan perkembangannya sampai saat ini.
  1. Sejarah Komputer
Sesuai dengan pengetahuan yang saya pelajari tentang siapa pencipta pertama komputer adalah sejak saya duduk dibangku SMP. Pencipta pertama komputer adalah Charless Babbage,dia berasal dari Inggris loh,udah gitu dia jago banget loh sama  matematika (cocok nih kayanya kalo masuk akuntansi, kan akuntansi ngitung-ngitung juga,haha). Terus pada tahun 1822 dia menciptakan sebuah mesin hitung yang disebut difference engine. Mesin ini digunakan untuk menghitung tabel-tabel matematika. Udah itu dia ga bosen loh otak-atik apa yang udah dia ciptain, nah pada tahun 1833 Charles Babbage mengembangkan difference enginenya dengan ide yang lebih baik lagi. Mesin yang baru ini dinamakan analytical engine. Mesin ini dapat melakukan perhitungan apapun, sehingga mesin inilah yang pertama kali dikenal sebagai general purpose digital komputer. Karena mesin yang diciptakannya Charles Babbage dijuluki sebagai bapak komputer (Waw keren banget ya orang-orang dulu, otaknya briliant-brilian banget).
Nah tahun 1937, Prof. Howard Aikem, dia juga jago loh sama matematika kaya Charless Babbage tapi dia dari Universitas Harvard. Terus dia mulai menyusun rencana untuk membuat sebuah komputer yang dapat melakukan operasi aritmatika dan logika secara otomatis (gilaaa, idenya kereen banget kan). Komputer ini awalnya secara mekanik elektronik. Dengan bantuan perusahaan IBM tahun 1944, komputer ini selesai secara elektronik. Komputer yang baru diberi nama “Harvard Mark I Automatic Sequence-Controlled Calculator (ASCC).  Komputer inilah yang merupakan suatu keinginan dari apa yang diimpikan oleh Charles Babbage.
    2.   Perkembangan komputer dari waktu ke waktu
2.1 Generasi Pertama (1946 - 1959)
Komputer ini ukurannya super-super gede banget loh jadi harus punya tempat yang gede juga buat nampung ini komputer udah gitu pengoperasiannya juga susah loh, cuma orang-orang jago yang bisa mengoperasikan komputer ini.

     Ciri ciri komputer pada generasi pertama adalah sebagai berikut :
  • Komponen yang digunakan adalah Tabung Hampa (Vacuum Tube)
  • Programnya dibuat pakai bahasa mesin 
  • Sifat-sifatnya:
    • Ukurannya gede banget dan perlu tempat yang gede juga.
    • Memerlukan banyak Pendingin (AC) karena ngeluarin panas terus.
    • Prosesnya lambat.
    • Kapasitas penyimpanan data kecil.
Yang termasuk komputer generasi pertama antara lain :
  • UNIVAC II (pabrik pembuatnya Sperry Rand – Univac)
  • Datamatic 1000 (pabrik pembuatnya Honeywell)
  • Mark II, Mark III, IBM 702, IBM 704, IBM 709 (pabrik pembuatnya International Business Machine)
  • CRC, NCR 102A, NCR 102D (pabrik pembuatnya National Cash Register)
  • BIZMAC I, BIZMAC II (pabrik pembuatnya RCA)
2.2 Generasi Kedua (1959 - 1964)
Komputer ini banyak digunakan sama perusahaan, khususnya dibidang bisnis. Ukurannya kecil banget dibandingin sama komputer generasi pertama. Pada masa ini juga manusia udah mulai kenal sama printer, memori, disket ataupun sistem operasi.

Ciri ciri komputer generasi kedua adalah sebagai berikut :
  • Komponen yang digunakan adalah Transistor
  • Programnya dibuat pakai Assembly Language, Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN) dan ALGOL
  • Sifat-sifatnya:

*        Ukurannya kecil.
*         Tidak banyak mengeluarkan panas.
*         Proses lebih cepat.
*         Kapasitas penyimpanan data lebih besar.

Komputer generasi kedua diantaranya adalah :
  • UNIVAC III, UNIVAC SS80, UNIVAC SS90, UNIVAC 1107 (pabrik pembuatnya Sperry Rand-UNIVAC)
  • Burrouhgs 200 (pabrik pembuatnya Burroughs)
  • IBM 7070, IBM 7080, IBM 1400, IBM 1600
  • NCR 300 (pabrik pembuatnya National Cash Register)
  • Honeywell 400, Honeywell 800
  • CDC 1604, CDC 160A (pabrik pembuatnya Control Data Corporation)
  • GE 635, GE 645, GE 200 (pabrik pembuatnya General Electric)
2.3 Generasi ketiga (1964 - 1970)
    Komputer ini perkembangannya lebih besar loh dari generasi sebelumnya. Transistor udah dianggap ga effisien lagi jadi manusia mencari solusi lain dan solusinya ditemukan pada batu kuarsa (Quartz rock). Jack Kilby seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC: integrated circuit) di tahun 1958. Ini merupakan inovasi yang dapat mendorong munculnya komputer generasi ketiga.

Ciri ciri komputer generasi ketiga adalah sebagai berikut :
  • Komponen yang digunakan adalah Integrated Circuit (IC) yang bentuknya kaya lempengan atau chip.
  • Program dibuat pakai bahasa tingkat tinggi (High Level Language), yaitu: BASIC, FORTRAN, COBOL.
  • Udah bisa menjalankan program dan memproses lebih dari satu dalam waktu yang bersamaan.
  • Sifat-sifatnya:
    • Ukurannya lebih kecil dari komputer generasi kedua
    • Mulai mengenal Multi Programming dan Multi Processing
    • Adanya integrasi antara Software dan Hardware dalam Sistem Operasi
    • Prosesnya lebih cepat
    • Kapasitas penyimpanan data lebih besar.
Komputer generasi ketiga diantaranya adalah :
  • UNIVAC 1109, UNIVAC 9000
  • Burroughs 5700, Burroughs 6700, Burroughs 7700
  • GE 600, GE 235
  • CDC 3000, CDC 6000, CDC 7000
  • PDP-8, PDP-11 (pabrik pembuatnya Digital Equipment Corporation)
2.4 Generasi Keempat (1970 - 1990)
Komputer generasi keempat adalah komputer yang ada pada zaman sekarang. Ukurannya lebih kecil membuat ukuran komputer lebih sederhana.

Ciri ciri komputer generasi keempat adalah sebagai berikut :
  • Komponen disebut LSI dan mulai memperkenalkan VLSI (Very Large Scale Integration) merupakan paduan dari IC dengan kapasitas rangkaian dapat mencapai 100.000 komponen tiap chip.
  • Mulai dikembangkan suatu jaringan komputer lokal yang menggunakan ARCNET (Attach Research Computing Network).
  • Program dibuat pakai bahasa: BASIC, FORTRAN, COBOL, PASCAL.
  • Sifat-sifatnya:
    • Ukurannya lebih kecil
    • Sudah menerapkan Multi Programming dan Multi Processing
    • Mengenal DataBase Management System (DBMS).
Komputer generasi keempat diantaranya adalah :
  • IBM 370
  • Apple II
  • IBM PC/XT, IBM PC/AT, IBM PS/2, IBM PC/386, IBM PC/486
  • IBM Pentium II
  Komputer genarasi ini telah berkembang sangat pesat karena penggunannya yang sangat mudah (friendly user) dan serba guna apalagi di bidang industri dan teknologi informasi, peranan komputer sangatlah membantu.

2.5 Generasi Kelima (1990an)
Generasi kelima ini mungkin belum terwujud dan ia merupakan komputer impian masa depan. Bentuk komputer generasi kelima adalah lebih kompleks yang nantinya diharapkan mempunyai lebih banyak unit pemproses yang berfungsi untuk menyelesaikan lebih daripada satu tugas dalam satu masa.
Komputer generasi kelima sedang dalam pengembangan. Komponen yang digunakan adalah VLSI (Very Large Scale Integration). Komputer pada generasi ini akan dikembangkan menjadi komputer yang dapat menterjemahkan bahasa manusia, bercakap-cakap dengan manusia, dapat melakukan diagnosa penyakit yang lebih akurat, dsb.

Sumber :







1 komentar:

Anonim mengatakan...

thanks ya udah bikin tugasnya